Batalyon Infanteri 9

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas

Batalyon Infanteri 9/Marinir disingkat Yonif 9/Marinir adalah sebuah pasukan marinir Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut (AL) yang merupakan bagian dari Brigade Infanteri 3/Marinir. Satuan ini bermarkas di Bhumi Marinir Piabung, Kecamatan Padang Cermin, Kabupaten Pesawaran, Lampung.

Sejarah

Batalyon Infanteri-9 Marinir dibentuk sesuai dengan Keputusan Kasal nomor Kep /07/VI/2004 tanggal 25 Juni 2004 tentang Likuidasi Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan (Yonmarhanlan) II dan III dan pembentukan Batalyon-9 Marinir.

Batalyon Infanteri-9 Marinir diresmikan oleh Dankormar Mayjen TNI (Mar) Achmad Rifai pada tanggal 24 Agustus 2004. Yonif – 9 Marinir bersama dengan Yonif – 7 Marinir dan Yonif – 8 Marinir tergabung dalam Brigif – 3 Marinir.