Agrobacterium tumefaciens

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Revisi sejak 5 April 2013 08.02 oleh EmausBot (bicara | kontrib) (Bot: Migrasi 19 pranala interwiki, karena telah disediakan oleh Wikidata pada item d:Q131472)
Agrobacterium tumefaciens
Agrobacterium tumefaciens yang sedang meninfeksi sel wortel.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan:
Filum:
Kelas:
Alpha Proteobacteria
Ordo:
Famili:
Genus:
Spesies:
A. tumefaciens
Nama binomial
Agrobacterium tumefaciens
Smith & Townsend, 1907
Sinonim

Bacterium tumefaciens Smith and Townsend 1907
Pseudomonas tumefaciens (Smith and Townsend 1907) Duggar 1909
Phytomonas tumefaciens (Smith and Townsend 1907) Bergey et al. 1923
Polymonas tumefaciens (Smith and Townsend 1907) Lieske 1928

Agrobacterium tumefaciens adalah bakteri patogen pada tanaman yang banyak digunakan untuk memasukkan gen asing ke dalam sel tanaman untuk menghasilkan suatu tanaman transgenik.[1] Secara alami, A. tumefaciens dapat menginfeksi tanaman dikotiledon melalui bagian tanaman yang terluka sehingga menyebabkan tumor mahkota empedu (crown gall tumor).[1] Bakteri yang tergolong ke dalam gram negatif ini memiliki sebuah plasmid besar yang disebut plasmid-Ti yang berisi gen penyandi faktor virulensi penyebab infeksi bakteri ini pada tanaman.[2] Untuk memulai pembentukan tumor, A. tumefaciens harus menempel terlebih dahulu pada permukaan sel inang dengan memanfaatkan polisakarida asam yang akan digunakan untuk mengkoloniasi/menguasai sel tanaman.[1] Selain tanaman dikotiledon, tanaman monokotiledon seperti jagung, gandum, dan tebu telah digunakan untuk memasukkan sel asing ke dalam genom tanaman.[1] Agrobacterium tumefaciens adalah bakteri patogen pada tanaman yang banyak digunakan untuk memasukkan gen asing ke dalam sel tanaman untuk menghasilkan suatu tanaman transgenik.[1]

Referensi

  1. ^ a b c d e (Inggris)Gustavo A. de la Riva, Joel González-Cabrera, Roberto Vázquez-Padrón, Camilo Ayra-Pardo (1998). "Agrobacterium tumefaciens: a natural tool for plant transformation". EJB Electronic Journal of Biotechnology. 1 (3). doi:10.2225/vol1-issue3-fulltext-1. 
  2. ^ (Inggris)Madigan MT, Martinko JM, (2000). Brock Biology of Microorganisms. Prentice Hall. ISBN 978-0-13-081922-2.Page.989